Mendekat dan baik di jalanMu




Jika memang boleh mendekat maka dekatkanlah melalui jalan yang benar dan atas kuasaMu, Tuhan.. 

Tuntunlah kami pada segala hal baik yang tak akan ada kata "pamrih" untuk kebaikan semua orang di hidup kami..
Jangan jadikan lelah sebagai suatu alasan untuk kami berhenti menjalankan tanggung jawab kami, bahkan menbantu setiap orang yang membutuhkan kami..
Jangan lenakan kami untuk mencampur kepentingan pribadi dengan kepentingan semua orang..

Murnikan jalan kami untuk tetap berada bersamaMu yang tak semata-mata hanya urusan rasa kami.
Kami percaya bahwa segala hal yang akan terjadi adalah kuasaMu, kehendakMu, dan kami tak patut untuk melawannya.
Maka segala sedih dan bahagia yang kami lalui tak boleh benar-benar bersemayam dalam diri kami.. 

Kami tahu, Tuhan..
bahwa sekarang ini kebersamaan kami belum Engkau jelaskan.
Maka kami hanya berusaha untuk tetap menjaga diri kami untuk tidak terbuai oleh harapan..
Kami tak akan lupa untuk saling mendoakan dalam setiap sujud kami kepadaMu.. 

Tuhan, kami menyayangiMu dan dengan sepenuh hati mempercayaiMu, 
maka kuatkanlah kami untuk menerima segala hal yang Engkau ketahui bahwa hal itu adalah yang terbaik untuk kami..


 
Yogyakarta, 16 Oktober 2018

Komentar

Postingan Populer